Patut Ditiru! Pendukung Timnas Jepang dan Senegal Menjaga Kebersihan Usai Menonton

14.40
Biasanya banyak orang yang bersikap cuek hingga acuh tak acuh kepada sampah saat memakai tempat duduk di stadion karena alasannya sudah membayar, apalagi bayar karcis masuknya aja sudah mahal. Namun masih saja ada lho suporter yang peka terhadap lingkungan sekitar lho, guys!

Seperti suporter timnas Jepang dan Senegal ini, mereka nggak segan-segan memungut sampah suporter lain yang sudah meninggalkan stadion. Suporter peduli lingkungan ini harus memotong waktu untuk pulang lebih awal demi memungut sampah yang berserakan di tempat duduk penonton.

Berikut ini adalah tayangan yang sudah disebar di media sosial. Bahkan dengan tayangan video ini sudah disebar dan jadi viral loh!


Kedua Timnas ini yaitu Jepang dan Senegal berhasil menang di laga penyisihan grup ini, namun para suporter ini nggak larut terlena dengan euforia kemenangannya dengan hanya berhura-hura saja. Namun mereka tetap sadar dan peduli lingkungan.

Langkah baik kedua suporter negara ini sudah diberitakan di benua Asia, Eropa dan Amerika. Semoga sikap baik dari suporter timnas Jepang dan Senegal ini bisa tertular ke Indonesia juga ya, guys!

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.