Ribuan Driver Ojek Online Kembali Berdemo Menuntut Menyesuaian Tarif

13.50
Sejumlah pengemudi ojek online kembali menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung MPR DPR, Jakarta, Senin (23/4). Mereka sempat berkeliling untuk mengajak ikut serta dalam demo ojek online.
Puluhan pengemudi ojek online tampak mengajak rekan mereka yang masih mangkal untuk berdemo. Meskipun hujan, mereka tetap menggalang kekuatan massa.

Seorang pengemudi ojek online juga membawa papan pengumuman bertuliskan "Rekan-rekan jangan lupa, hari ini kita demo di depan MPR DPR, pukul 10.00-18.00 WIB."


Di lokasi berbeda, banyak penumpang mengantre berjubel di lobi dan pinggir jalan untuk memesan ojek melalui aplikasi di telepon pintar mereka. Namun tak ada satupun pengemudi yang mengambil pesanan mereka.

Ia terpaksa harus menggunakan ojek pangkalan meski tarif yang ditawarkan jauh dibandingkan tarif normal ojek online.

Berdasarkan surat pemberitahuan yang beredar diketahui bahwa demonstrasi itu hanya digelar di Gedung DPR-MPR. Mereka menuntut pemerintah segera membuat regulasi yang mengatur angkutan roda dua dan perusahaan penyedia aplikasi serta melakukan rasionalisasi tarif.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.